Tema Desain : Kebaikan Alam Indonesia
Tuhan telah memberikan Bumi Indonesia kekayaan alam yang luar biasa. Hasil bumi yang melimpah, emas, nikel, minyak bumi, dan masih banyak lagi. kekayaan flora dan fauna,dan juga lautan yang membentang luas dengan segala isinya. Manusia mengambil untuk kebutuhan, namun sudah seharusnya kita tetap menjaga kelestarian ekosistem bumi Indonesia.
Kalau kita mencintai negeri ini, maka jagalah kelestarian bumi nusantara.
Pada desain kali ini, saya ingin menampilkan hewan dan tumbuhan asli Indonesia yang sudah terancam punah, saya ingin mengajak semua masyarakat Indonesia agar lebih perduli dengan alam Nusantara kita, dan menjaga kelestariannya, untuk warisan anak cucu kita kelak.