Jihan Katara Rahmani Sitepu

Dengan kemunculannya, adikuasa Dewi Sri mengubah hamparan sawah rusak menjadi lautan padi subur yang bergoyang di bawah sinar keemasan matahari.

Dewi Sri adalah dewi padi dan kesuburan dalam mitologi Jawa, Sunda, dan Bali. Dalam salah satu versi kisahnya, ia adalah saudara dari Sadana, dewa yang hidup di dunia manusia. Namun, karena suatu kutukan, mereka terpisah, dan Dewi Sri turun ke bumi untuk memberikan kesuburan bagi kehidupan manusia. Dalam beberapa cerita, ia dikejar oleh penguasa serakah yang ingin menguasai kesuburan bumi, hingga akhirnya ia mengorbankan dirinya. Dari tubuhnya yang terkubur, tumbuh berbagai macam tanaman, salah satunya padi. Kisahnya melambangkan hubungan erat antara manusia, alam, dan keseimbangan hidup yang menjadikan Dewi Sri sosok yang dihormati dalam cerita asli Indonesia.

Dalam karya ini diceritakan bahwa kehadiran Dewi Sri membuat padi-padi yang rusak kembali tumbuh menjadi padi yang subur. Saya memilih warna oranye di kekuatan Dewi Sri sebagai lambang optimisme. Pria di bawahnya yang terkejut merupakan Sadana, saudaranya yang lama tidak bertemu. Ekspresi Sadana menunjukkan bahwa ia merasakan aura familiar yang tersebar semenjak Dewi Sri hadir. Kemegahan perbukitan melambangkan luas dan suburnya Indonesia. Langit yang berwarna biru cerah merupakan harapan saya untuk bisa melihatnya tiap hari, tak terhalangi oleh abu-abu polusi.

Bunga melati yang tersebar melambangkan kesucian serta duka pengorbanan Dewi Sri demi kesejahteraan manusia. Terlebih lagi, teh melati adalah varian unggulan Tehbotol Sosro.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top