Deandra Junita Putri Ariyanto

Air terjun grojogan sewu

Grojogan sewu merupakan air terjun yang berada di provinsi Jawa tengah terletak di kecamatan Tawangmangu kabupaten Karanganyar Jawa tengah.
Air terjun Grojogan Sewu terletak di lereng Gunung Lawu. Grojogan Sewu terletak sekitar 27 km di sebelah timur kota Karanganyar. Air terjun Grojogan Sewu merupakan bagian dari Hutan Wisata Grojogan Sewu.

Grojogan dalam bahasa jawa berarti air terjun dan sewu berarti seribu. Sehingga Grojogan Sewu berarti air terjun seribu. Meski air terjun disini tidak berjumlah seribu, tetapi ada beberapa titik air terjun yg dapat dinikmati disini. Kata sewu atau seribu disini berasal dari seribu pecak, atau satuan jarak yang digunakan saat itu, yang merupakan tinggi air terjun. Satu pecak sama dengan satu telapak kaki orang dewasa.

Wisata air terjun grojogan sewu juga memiliki sebuah mitos yang berkembang dari warga setempat. Sepasang kekasih yang belum menikah jika berani melintasi jembatan di depan air terjun maka hubungannya akan putus tidak sampai ke jenjang pernikahan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top