Putri Kandita adalah putri dari seorang raja di Kerajaan Pajajaran yang terkenal bijaksana dan cantik. Namun, ibu tirinya yang iri hati mengutuknya hingga tubuhnya penuh dengan penyakit. Sang raja yang terhasut pun mengusir Kandita dari istana. Dengan hati yang sedih, Kandita mengembara hingga tiba di laut selatan. Ia mendengar suara gaib yang menyuruhnya menceburkan diri ke dalam laut. Ajaibnya, setelah menyatu dengan ombak, tubuhnya sembuh dan ia berubah menjadi sosok yang cantik dan sakti. Sejak saat itu, ia dikenal sebagai Nyi Roro Kidul, penguasa laut selatan.
Ilustrasi dari kisah Putri Kandita menggambarkan perjalanan emosionalnya, dimulai dari adegan saat ia diusir oleh sang raja dari kerajaan. Lalu akhirnya menyeburkan diri ke laut, di mana tubuhnya berubah menjadi sosok yang lebih cantik dan bersinar dengan aura magis. Kebaikan dari cerita ini bahwa keteguhan hati dan kesabaran dalam menghadapi cobaan akan membawa keberkahan. Putri Kandita tidak membalas kejahatan dengan kebencian, melainkan menerima takdirnya dengan tabah, yang akhirnya membawanya pada kekuatan dan kejayaan.