Muhammad Harris Sulton

Indonesia, negeri yang memiliki alam yang indah dan megah. Dari puncak gunung yang menjulang tinggi hingga perairan yang membentang luas, di setiap sudutnya menyimpan cerita-cerita yang sangat indah. Pepohonan yang memberikan udara segar, Air yang melimpah menjadi sumber kehidupan, dan tanah yang subur melahirkan hasil bumi yang melimpah.

Alam di Indonesia tidak hanya memberikan keindahan yang dapat dinikmati oleh mata kita, tetapi juga memberikan kita kehidupan yang sejahtera. Sawah yang menghasilkan sumber pangan bagi kita, hutan menjadi rumah bagi satwa, laut menyediakan hasil yang bisa menghidupi para nelayan. Dibawah langit yang luas, alam dan manusia hidup saling berdampingan sehingga menciptakan sebuah harmoni kehidupan.

Akan tetapi, harmoni tersebut hanya bertahan jika kita bisa menjaga dan merawatnya. Setiap pohon yang berdiri, setiap air yang mengalir, dan setiap hewan yang hidup adalah bentuk dari keseimbangan yang harus dijaga. Kebaikan alam merupakan sebuah anugerah bagi kita dan upaya kita sekarang adalah menjaganya untuk generasi selanjutnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top