Syauqy Ahmad Bimandria

Saat ini Indonesia telah berada pada titik dimana problematika marak sekali terjadi yang sangat bisa mengancam keberlangsungan negeri kita tercinta ini.
Titik dimana rasanya tidak ada yang bisa diharapkan untuk menggapai segala cita-cita yang ada.
Namun disini saya mengajak kalian semua untuk membuka mata dan melihat cahaya terang yang akan datang menyinari negeri ini. Pemuda pemudi Indonesia memiliki potensi yang sangat besar yang berpengaruh terhadap segala aspek negeri ini.
Sikap pantang menyerah, ambisius, dan nasionalisme yang dimiliki oleh pemuda pemudi Indonesia dapat menjadi suatu cahaya dan awal perubahan dari negeri ini demi masa depan yang lebih baik. Potensi dalam bidang Entrepreneurship, Teknologi Informasi, Industri Kreatif, Edukasi dan Penanganan Lingkungan merupakan beberapa yang bisa menjadi cahaya penerang bagi negeri kita ini.
Dalam bidang Entepreneurship, banyak pemuda pemudi Indonesia yang memiliki ide dan ambisi start-up yang bagus, banyak pemuda pemudi Indonesia yang mulai berusaha sejak dini, berbisnis dan menciptakan peluang-peluang bisnis. Menjadi CEO dan direktur dari perusahaan-perusahaan.
Dalam bidang Teknologi Informasi, inilah potensi terbesar pemuda pemudi Indonesia saat ini, penggunaan dan inovasi teknologi, pendalaman dalam bidang sains dan teknologi, potensi pengembangan program IT dan Artificial Inteligent, inovasi energi terbarukan dan cyber security.
Dalam bidang Industri Kreatif, banyak sekali pemuda pemudi Indonesia yang menekuni seni, mendalami seni modern dan melestarikan seni tradisional. Banyak pemuda pemudi Indonesia yang berpotensi menjadi musisi terkenal, Ilustrator, animator, pelukis, videografer, dan bahkan content creator.
Dalam bidang Edukasi, pemuda pemudi Indonesia berpotensi sebagai generasi yang dapat menjunjung tinggi ilmu pengetahuan dan bernalar kritis, meraih segala prestasi dan merantau ke negeri orang untuk menempuh pendidikan yang lebih tinggi, dan juga menggabungkan teknologi dengan proses belajar. Yang kemudian bisa berdampak pada cara berfikir pemuda Indonesia yang pantang menyerah, ambisius dan tekad yang kuat.
Dalam bidang Lingkungan pemuda pemudi Indonesia juga berpotensi dalam inovasi teknologi agrikultur dan sumber energi berkelanjutan, inovasi urban farming dan pelestarian lingkungan.
Oleh karena itu, kita semua sebagai pemuda pemudi Indonesia, marilah kita bangkit dan berlari, mengejar dan mengasah potensi yang kita miliki, meningkatkan kualitas diri dengan edukasi, mencari potensi diri dan berusaha sekeras mungkin, masa depan negeri ini ada pada kita, saya percaya kita semua bisa.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top