Nasya Alima

Terinspirasi dari keindahan hutan mangrove Indonesia dan ekosistem di dalamnya, desain ini menggambarkan keseimbangan alam yang kaya akan keanekaragaman flora dan fauna langka. Detail ekosistem mangrove ditampilkan melalui akar bakau yang kokoh serta keberadaan satwa unik seperti dugong, harimau Sumatra, jalak bali, sanca hijau, dan orangutan yang hidup di antara pepohonan.

Selain menjadi daya tarik wisata, keindahan alam ini berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Mangrove tidak hanya melindungi garis pantai dari abrasi, tetapi juga menjadi habitat bagi berbagai spesies yang perlu dilestarikan.

Tujuan utama dari desain ini adalah meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian ekosistem mangrove dan satwa yang bergantung padanya. Dengan memahami peran ekosistem ini, diharapkan semakin banyak upaya konservasi yang dilakukan demi keberlanjutan lingkungan untuk generasi mendatang.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top