Indonesia adalah negeri yang memiliki beragam budaya. Budaya tersebut terus diwariskan dari generasi ke generasi, sehingga budaya-budaya di Indonesia masih lestari sampai sekarang. Tapi apakah kalian tahu, bahwa beberapa budaya dan tradisi di Indonesia berasal dari cerita legenda yang sudah ada sejak bertahun-tahun lamanya dan terus diceritakan dari generasi ke generasi? Tak hanya nilai budaya, kisah-kisah tersebut juga menyimpan banyak nilai moral yang baik, sehingga kisah tersebut sering kali dijadikan pembelajaran bagi anak-anak usia dini untuk membentuk karakter mereka.